Rabu, 18 Mei 2016

Karakter Pria dari 5 Gaya Rambut yang Dipilih Freshrock

FRESHROCK gaya rambut pria -- Gaya rambut kaum adam sering berubah mengikuti trend gaya rambut terbaru, namuna ada juga pria yang menyukai gaya rambut yang sama untuk kurun waktu tertentu, bahkan tidak jarang pula yang memang menyukai satu gaya rambut saja, dan tidak ingin mengubahnya. Biasanya pria seperti ini sudah merasa cocok dengan satu gaya atau model rambut tersebut dan tidak mau merubahnya lagi. Mungkin menurutnya gaya tersebut sudah mewakili kepribadiannya.

1. Gaya rambut tersisir kebelakang
pria dengan rambut tersisir kebelakang menggambarkan karakter yang sedikit keras kepala dan cukup royal. terlebih dengan kerabatnya, keluarga ataupun kepada teman. 
Namun disisi lain, pria dengan gaya rambut ini juga termasuk orang yang mudah menyerah dan putus asa ketika menghadapi persoalan. akan tetapi ia akan menjadi sangat antusias ketika semua berjalan sesuai kehendaknya, bisa dibilang pria ini moody. 


2. Model Rambut Klimis (Tertata Licin) 
Gaya rambut klimis menggambarkan karakter pria yang menyukai kerapihan, ia bahkan terobsesi dengan hal-hal yang rapih dan bersih. Pria ini mampu menjaga kharisma dan menghargai dirinya dimata orang lain. 


Pria gaya rambut klimis juga pribadi yang cukup pandai menyimpan rahasia, ia pandai menyembunyikan indentitasnya dan orang akan merasa penasaran dengan dia. Ia bukan pemikir yang jenius tapi ia bisa menyelesaikan masalah dengan cara yang sangat indah. Pria ini juga tipe orang yang bertanggung jawab pada keluarga dan pekerjaannya.


3. Gaya Rambut Mohawk 
Kepribadian pria dengan model rambut mohawk digambarkan sebagai orang yang punya selera humor yang cukup baik. Ia juga sedikit keras kepala, tidak suka diatur-atur, karena ia menyukai gayanya sendiri.

4. Gaya Rambut Jabrik (Spike)
Model rambut spike atau jabrik adalah gaya yang cukup khas, bentuknya yang mirip dengan paku menunjukkan karakter pria yang sedikit keras kepala. Tak hanya itu ia juga cukup keras dalam menjalani hidup.dan sedikit emosional.


Model rambut pria jabrik juga  melambangkan semangat juang yang tinggi, pria ini akan melakukan hal apa saja, asalkan ia dapat mewujudkan apa yang menjadi cita-citanya, ia pantang mundur, sampai ia mendapatkan keinginannya.

5. Gaya Rambut Poni Kedepan
Pernah melihat pria yang menggunakan poni pada gaya rambutnya? model rambut poni ternyata tak hanya untuk para wanita, ada juga pria yang menyematkan poni di rambutnya. Pria berponi mencerminkan kepribadian yang rasional ia melihat setiap hal dari sudut pandang logika.


Nah guys, model rambut apa nih yang mencerminkan kepribadian kamu nih?
apakah yang mohawk, klimis atau yang berponi kedepan? semua itu positif jika kamu mempunyai kepribadian yang  baik juga guys!! 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar